Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Solusi Jika Kamu Sakit Hati Dikhianati Pacar

Solusi Jika Kamu Sakit Hati Dikhianati Pacar
Dikhianati itu sangat menyakitkan terlebih lagi itu datangnya dari orang kita cintai, orang yang selama ini kita dambakan segala yang kita miliki sudah dikorbankan untuknya.

Disini saya tidak membahas pro kontra terkait hukum pacaran, menurut pemahaman pacaran itu dilarang dalam agama islam dan cenderung menjeremuskan kita kedalam hal negatif.

Mungkin kamu pernah menyukai seseorang,entah itu teman sekolah, kuliah, rekan kerja atau orang yang pernah kamu sempat berkenalan dengannya. Kamu sangat mencintainya dan sudah mengungkap janji bahwa kamu akan menikah dengannya dan ia juga menyetujui hal itu.

Namun, entah bagaimana ia menikah dengan orang lain, ia meninggalkanmu tanpa rasa bersalah mengkhinati janji yang sudah disepakati bersama.

Kendatipun ia memiliki alasan, mungkin karena faktor desakan keluarga, tidak sabar menunggu lama atau ada penghalang jika kalian mengikat hubungan, namun tetap saja kamu merasakan sakit hati yang mendalam.

Dalam situasi ini kamu butuh menenangkan jiwa, memang tidak mudah melihat orang yang kita cintai telah menjalani hidup dengan orang lain, namun bagaimanapun kamu tidak boleh lama-lama terbuai larut dalam situasi.

Solusi Jika Kamu Sakit Hati Dikhianati Pacar

1. Jangan Menyendiri
Membaurkan diri dengan keramaian merupakan salah satu menghilangkan rasa depresi atau galau, dengan duduk bersama teman atau keluarga akan sedikit mengobati perasaan luka dihati dan fikiran yang berkecamuk.

Saat dilanda galau dan depresi, kamu tidak seharusnya menyendiri karena itu akan membuat rasa sakitmu semakin menjadi-jadi

2. Perbaiki Hidupmu
Mungkin disaat kamu bersamanya atau masa penantian, waktu keseharianmu terlalu banyak untuknya, sehingga mengganggu kerja atau pendidikanmu, nah pada masa sekarang ini kamu perlu menata ulang kembali hidupmu.

Kamu harus bisa memaksakan diri untuk dapat fokus terhadap pekerjaan, kuliah atau cita-citamu. Perbaiki finansial, pola hidup dan upayakan dirimu mapan secara ekonomi.

Dengan berfokus pada ktivitas dan kesibukan usahamu maka hidupmu akan jauh lebih baik. Kamu harus benar-benar serius menggeluti aktivitas keseharianmu hingga wujud orang yang menyakitimu itu luput dari fikiran.

Jangan terburu-terburu kepada orang lain..

Banyak orang mengira bahwa rasa sakit hati karena ditinggal menikah oleh orang yang dicintainya, iapun bergegas mencari pasangan untuk dinikahi dengan harapan dapat mengobati rasa sakit hati. Hal ini tidak sepenuhnya benar.

Yang paling penting saat ini, kamu belajar dari pengalaman dan menata hidupmu menjadi lebih baik disertai sedikit bersabar.

3. Cari Pasangan Hidup
Setelah kamu mapan secara finasial, pendidikanmu mulus dan usahamu berjalan dengan baik maka cobalah mendekati seseorang yang pantas kamu jadikan pasangan hidup, artinya kamu mulai membuka hati kepada orang lain.

Namun hal ini tidak harus terburu-buru, kamu butuh waktu menemukan orang yang dapat mengerti dan menerima dengan kondisi hidupmu, memaklumi segala kekuranganmu baik dari aspek penampilan dan pekerjaanmu atau kondisi keluargamu artinya ia tidak hanya sekedar mencintaimu saja namun juga peduli terhadap keluarga dan kerabatmu

Jika ketiga hal itu tidak dapat dieterima maka segeralah meninggalkanya dan bergegas mencari orang lain dengan perlahan-lahan tapi pasti.

Bagaimana Cara Mencari Pasangan Hidup

Rumusnya sangat sederhana, laki-laki itu memiliki dan wanita menentukan pilihan. Seorang laki-laki bisa saja memiliki wanita manapun yang ia sukai, namun ternyata wanita itu tidak menerimanya maka hubungan tidak dapat terjalin.

Begitupula dengan kaum wanita, ia tidak akan dapat menentukan pilihan jika ia tidak dipilih laki-laki manapun.

Jika kamu seroang laki-laki maka berusahalah untuk percaya diri menyatakan isi hati kepada wanita manapun yang kamu sukai, jika ternyata tidak mendapatkan jawaban yang sesuai harapan maka carilah wanita lain. Intinya keberanian mengungkapkan rasa.

Masalahnya, banyak kaum laki-laki tidak berani atau tidak percaya diri terus terang kepada wanita yang dicintainya, akhirnya menyesali ketika wanita itu dinikah orang lain.

Sebenarnya, ada cara lain untuk dapat menyatakan isi hati kepada wanita tanpa harus mengungkapkannya secara langsung, cara yang bisa dilakukan adalah melalui perantara, entah itu teman, kerabat atau mungkin seseorang yang dekat dengan wanita itu.

Kepada wanita, jika mereka ingin dipilih laki-laki maka upaya yang bisa dilakukan adalah memantaskan diri untuk dipilih, baik dari aspek cara berbicara, sikap, tutur kata, perilaku dan lain sebagainya.

Namun, seringkali kaum wanita malah menunjukkan sikap yang tidak pantas untuk dipilih laki-laki menjadi pasangan hidup, mereka menunjukkan eksistensinya melalui media sosial dengan menampakkan keindahan tubuh, kecantikan dan sikap materialistis.

Mereka mengira dengan melakukan itu akan mendapatkan simpati dari kaum laki-laki, faktanya memang benar, namun simpati itu hanya sekedar komentar di media sosial saja. Untuk dijadikan pasangan hakikatnya mereka tidak mau.

Tidak ada laki-laki yang berkeinginan menikahi wanita yang memerkan kecantikan atau kemolekan tubuhnya dimedia sosial.

Posting Komentar untuk "Solusi Jika Kamu Sakit Hati Dikhianati Pacar"