Setelah Tamat Kuliah Mau Jadi Apa?
"Kuliah bukan jaminan menjadi sukses dimasa depan"
Kalimat itu mungkin pernah kamu dengar dari seseorang atau pernyataan yang dimuat dalam postingan media sosial.
Memang benar, tidak ada jaminan bahwa perkuliahan itu dapat menghantarkan lulusannya pada pencapaian kesuksesan, tapi perlu kamu sadari bahwa setiap manusia berberda pandangan terhadap arti sebuah kesuksesan.
Tidak dipungkiri, kenyataannya sejumlah tokoh-tokoh ternama mengaku dirinya sukses dan berhasil meraih cita-citanya tanpa menggunakan ijazah dari perguruan tinggi. Bahkan begitu banyak orang-orang hebat yang dianggap berpengaruh didunia dinobatkan menjadi inspirator berkisah tentang kegagalannya dimasa kuliah alias gagal menyelesaikan studi dibangku perkuliahan.
Bagaimana dengan kamu..?
Mau kuliah atau tidak.? atau ingin berhenti kuliah.? apa yang kamu yakini dengan perkuliahan.?
Logika Berfikir
Setiap orang berhak memaknai arti sebuah kesuksesan dan semua orang berhak memilih kuliah atau tidak. Namun, jika ternyata kesuksesan itu diartikulasikan dengan sebuah pencapaian materi atau kamu mengira dengan ijazah dari perkuliahanmu segalanya kamu raih dengan mudah, maka sadarlah bahwa perkuliahan bukanlah sebagai jaminan.
Faktanya, ternyata tidak sedikit orang yang berhasil mampu menyelesaikan perkuliahan sembari bekerja atau membangun usaha, mereka dapat menjalani itu karena telaten dan lihai dalam mengatur waktu.
Jika kamu menganggap kuliah itu penting maka sepatutnya kamupun memperioritaskannya
Menjalani perkuliahan hanya sekedar sambilan atau asal-asalan maka dengan sengaja kamu menciptakan konflik dalam hidup dan masa depanmu
Fenomena ini dialami banyak mahasiswa, tidak mematuhi disiplin jam pertemuan diperkuliahan bahkan tidak hadir sama sekali diruang kuliah dengan dalih kesibukan. Ironinya mereka begitu percaya diri mendatangi dosen untuk diberikan nilai bagus
Apakah dengan sikap seperti kamu dianggap baik dimata dosenmu.? tentu tidak, meskipun ia memenuhi permintaanmu dan kamu menerima nilai darinya.
Sejatinya kamu sudah merusak citra dirimu sendiri, tidak hanya itu, hubunganmu dengan teman sesama mahasiswapun akan tidak harmonis.
Kamu yang dimasa remaja dalam perkuliahan seharusnya memupuk kepercayaan publik dilingkungan kampus, membangun integritas diri sehingga itu dapat menjadi modal berharga disaat kamu meniti karir dimasa depan.
Untuk apa kuliah, meraih gelar sarjana dengan nilai terbaik namun harga dirimu terpuruk dilingkungan kampus. Bagaimana bisa kamu meniti sukses dimasa depan, sementara dimasa kuliah, kamu dikenal dan dianggap sebagai sosok yang tidak komitmen dan tidak disiplin.
Setelah Tamat Kuliah Mau Jadi Apa?
Semua manusia punya impian dan angan-angan, begitu juga dengan dirimu
Setelah menyelesaikan perkuliahan mau jadi apa.?
Hanya dirimu sendiri yang dapat menjawabnya
Kamu bisa jadi apa saja tergantung minat, bakat atau kemampuanmu. Tidak mesti harus mematok harapan untuk suatu tujuan, seperti menjadi pegawai negeri, meskipun itu adalah harapan atau impian jutaan ummat peraih gelar ijazah dinegeri ini.
Jangan mengunci harapan dan impian hanya untuk menjadi pegawai negeri dengan mengandalkan ijazah, kamu harus sadar bahwa begitu banyak jumlah kompetitor yang akan bersaing denganmu dengan peluang yang sangat kecil.
Pada akhirnya, perkuliahan kamu anggap tak berarti jika ternyata keberuntungan tidak berpihak pada dirimu atau kamu gagal meraih impian tunggal.
Menjadi Mahasiswa Harus Cerdas dan Berfikir Kritis
Jika saat ini kamu sedang berkuliah atau baru melangkahkan kaki untuk menjalani perkuliahan maka sejatinya kamu harus membangun integritas positif selama berstatus mahasiswa.
Itu sangat penting
Dengan menunjukkan sikap komitmen dan optimis dalam pergaulan dilingkungan kampus, menjalin relasi baik dengan dosen dan sesama rekan mahasiswa. itulah nantinya akan menjadi modal beharga bagimu dimasa depan
Di kampus, selama menjalani perkuliahan, kamu yang sudah membangun integritas, menebar kesan baik dikalangan dosen,mahasiswa dan warga kampus lainnya. Pada akhirnya merekalah yang akan menjadi ambasador atau pendukung pada saat kamu membangun karir dimasa depan.
Posting Komentar untuk "Setelah Tamat Kuliah Mau Jadi Apa?"
post komentarmu...